
DRINGU– Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo, melakukan aksi penggalangan dana untuk membantu korban banjir di Sumatera dan Aceh.
Aksi kemanusiaan ini digelar di sejumlah pasar di Kecamatan Dringu, termasuk Pasar Dringu, Pasar Keldhuk, dan Pasar Bawang pada Rabu 7 Januari 2026.
Pantauan di lokasi, para kiai, ustad, serta warga Nahdliyyin mulai turun sejak pukul 06.00 pagi, mendatangi para pedagang dan pengunjung pasar.
Bahkan mereka juga menyasar lembaga pendidikan lainnya dalam aksi peduli korban.
Ketua Tanfidziah MWC NU Kecamatan Dringu, Satimin, mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian warga Nahdliyyin terhadap saudara-saudara yang terdampak bencana. “Kami ingin membantu meringankan beban mereka, sekaligus menumbuhkan semangat solidaritas di masyarakat,” ujar Satimin.
Sementara itu, Ketua Rois Syuriah MWC NU Kecamatan Dringu, Kiai Mustamir, menegaskan pentingnya peran seluruh elemen organisasi NU dalam aksi sosial. “Ini adalah bukti nyata kebersamaan dan kepedulian warga Nahdlatul Ulama,” kata Kiai Mustamir.
Selain kiai dan ustad, penggalangan dana juga melibatkan Banser, Fatayat, Muslimat, dan banom NU lainnya yang turut mendukung kelancaran kegiatan di lapangan.
Kegiatan ini diharapkan dapat membantu korban banjir secara langsung, sekaligus memperkuat solidaritas warga Nahdliyyin di tingkat kecamatan.*